Mau menjalin ke hubungan yang lebih bisa dipamerkan di Instagram? Iya, menikah maksudnya. Sebaiknya kamu dan pasangan sudah memiliki kemampuan untuk 3 hal di bawah ini biar pernikahan kamu gak seumur bocah ejakulasi dini. 😬
1. Skill Mengelola Diri Sendiri: kalau kamu dan pasangan masih labil parah, doyan drama heboh, sering ngamuk gak jelas, gak bisa mengendalikan diri dengan baik, masih tergantung sama orang lain, gak bisa menyelesaikan masalah dengan baik, dan banyak hal negatif lainnya, sebaiknya dipikir dulu. Nanti udah nikah, karena masalah sepele, langsung ngamuk dan minta cerai. Kan ribet? 🤔
2. Skill Tentang Ilmu Cinta: sebuah hubungan akan menjadi lebih baik ketika dijalani oleh dua orang yang saling belajar ilmu tentang cinta. Jadi gak cuma asal jalan aja. Ketika kamu dan pasangan tahu ilmunya, ketika nanti ada rintangan, kamu dan pasangan akan semakin mudah melaluinya. Super enakkkk! 🥳
3. Skill Mengelola Keuangan: ketika udah ngomongin pernikahan, hampir gak mungkin gak ngomongin duit. Kalau sebulan aja kamu masih susah untuk hidup sendiri, jangan memaksakan diri untuk menikah, APALAGI PUNYA ANAK! Penghasilan masih belum segitu bisa diandalkan, gak ada dana darurat, masa depan bakal gimana juga gak tau, udah pengen buru-buru nikah. Mau makan dari cinta? Mati cepet coooy! 🤑
Ya memang menikah itu hak kamu, tapi aku sebagai orang yang sangat mengerti tentang psikologi manusia dan ilmu cinta juga gak mau banyak orang pernikahannya kacau hanya karena orang yang menikah tidak memenuhi syarat minimalnya.
Karena buat aku, menikah adalah pilihan sekali seumur hidup. Sekali aku udah memutuskan untuk menikah, aku sama sekali gak ada kepikiran untuk bercerai. Oleh karenanya, aku gak mau asal nikah. Semuanya harus aku pikir dengan matang. 😇
Walau 3 syarat itu sudah aku miliki, aku tidak langsung pengen menikah. Aku menikah karena aku mau menikah, bukan karena pasanganku, bukan karena orang tua, atau bukan karena siapapun. 😎
Bukan pemuas orang lain,
Honji Milagro